Banyumas - Tim PKRS Ruang Permata Hati dan Mahasiswa Profesi Ners UGM mengadakan kegiatan penyuluhan kesehatan tentang Kangaroo Mother Care (KMC) pada hari Jum'at (12/5) di Ruang Baby Care. Kegiatan ini diikuti oleh pasien dan keluarga pasien.
Fasilitator pada kegiatan ini adalah Mila Herawati. Kegiatan dibuka oleh Lisa selaku mdoerator. Kemudian dilanjutkan penyampaian materi oleh Ainun dan Pandu.
KMC merupakan cara perawatan bayi yang dilakukan dengan menggunakan sentuhan kulit ke kulit antara ibu dan bayi yang dilakukan sejak dini setelah bayi lahir.
Manfaat KMC
- Menstabilkan denyut jantung dan pernapasan
- Mempercepat peningkatan berat badan bayi dan perkembangan otak
- Meningkatkan keberhasilan pemberian ASI
- Mempererat hubungan ibu dan bayi
- Mencegah infeksi
Setelah penjelasan materi dilanjutkan dengan praktek KMC yang dipandu oleh pemateri dan moderator. Kegiatan berjalan dengan lancar dan peserta tampak antusias mengikuti kegiatan penyuluhan
0 Komentar