Banyumas - TBC merupakan penyakit infeksi yang dapat menular melalui airbone dan diperlukan pengobatan yang tertib serta teratur. Untuk itu Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Ruang Seruni mengadakan kegiatan penyuluhan kesehatan tentang TOSS TBC dan Penggunaan Masker yang Benar untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang TBC. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu (18/1/2025) yang diikuti oleh keluarga pasien.
Kegiatan dibuka oleh Eka Vivtin selaku moderator dna dilanjutkan pemaparan materi oleh Salis Sangadatun.
TBC dapat menular melalui udara yang tercemar oleh Mycobacterium Tuberculosis yang dilepaskan saat penderita tuberculosis batuk.
Cara pengobatan TBC yaitu dengan Obat Anti TB (OAT) yang didapatkan di pelayanan kesehatan secara gratis dan harus diminum secara teratur tidak boleh putus selama 6 - 8 bulan dengan dosis sesuai dengan petunjuk petugas kesehatan.
Pencegahan TBC
- Menggunakan masker saat berada ditempat ramai dan berinteraksi dengan penderita TBC, serta mencuci tangan.
- Tutup mulut saat bersin, batuk, dan tertawa atau gunakan tisu untuk menutup mulut, tisu yang sudah digunakan dimasukan kedalam plastik dan di buang ke kotak sampah.
- Tidak membuang dahak atau meludah sembarangan.
- Pastikan rumah memiliki sirkulasi udara yang baik, misalnya dengan sering membuka pintu dan jendela agar udara segar serta sinar matahari dapat masuk.
- Khusus bagi penderita TB menggunakan masker ketika berada disekitar orang terutama selama tiga minggu pertama pengobatan, upaya ini dapat membantu mengurangi resiko penularan.
0 Komentar