Banyumas - DBD menjadi salah satu penyakit yang sering terjadi saat musim hujan, untuk itu masyarakat harus waspada dan melakukan pencegahan DBD. Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit Ruang Teratai mengadakan kegiatan penyuluhan kesehatan tentang DBD pada hari Sabtu (21/02/2025). Kegiatan ini diikuti oleh keluarga pasien.
Eti Siskowati selaku moderator membuka kegiatan dan menjelaskan rangkaian kegiatan penyuluhan.
Pemateri pada kegiatan ini yaitu Warsiti, yang menjelaskan bahwa DBD merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus dengue dan ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypty. "Nyamuk ini memiliki ciri berwarna hitam kecokelatan dengan loreng putih di tubuhnya dan bersarang serta bertelur di tempat gelap dan lembab yang terdapat genangan air bersih.", jelasnya.
Gejala awal yang muncul pada DBD yaitu demam tinggi mencapai 40 derajat, terdapat bercak-bercak merah, muncul rasa pusing, mual, dan muntah.
Tanda Bahaya DBD
- Perdarahan gusi atau mimisan
- Muntah darah
- Tidak sadar
- Denyut nadi tidak teraba
Pertolongan Pertama DBD
- Minum obat penurun panas
- Kompres hangat
- Banyak minum ( 1 - 2 liter/ hari)
- Jika kejang, jaga lidah agar tidak tergigit, kosongkan mulut, longgarkan pakaian
- Segera bawa ke fasilitas pelayanan kesehatan jika demam tidak turun dan terdapat pendarahan
Pada akhir acara terdapat sesi tanya jawab dan diskusi interaktif antara pemateri dan peserta kegiatan.
0 Komentar