Penyuluhan Kesehatan Ruang Thalasemia - AYO RUTIN TRANSFUSI DAN MINUM OBAT KELASI BESI

 


BANYUMAS - Hari ini Rabu Wage (25/10/2023) Tim PKRS Unit Ruang Thalasemia RSUD Banyumas Menggelar Penyuluhan Kesehatan dengan Tema " AYO RUTIN TRANSFUSI DAN MINUM OBAT KELASI BESI. "

Sasasaranya adalah Keluarga PAsien yang sedang dalam Pelayanan di Ruang Thalasemia



Fasilitator Kepala Ruang Thalasemia RSUD Banyumas : Susilowati, S.Kep.,Ns




Moderator : Hery Sungkowo



Pemateri adalah Ketua Tim Ruang Thalasemia : Restuti, S.Kep.,Ns



Thalasemia

Kelainan darah bawaan yang mengakibatkan bentuk sel darah merah tidak sempurna/pecah sehingga umur darah lebih pendek dibanding orang normal.( Wahidiyat, 2018)


Klasifikasi

Berdasarkan rantai globin yang terganggu:

  • Thalassemia-α
  • Thalassemia-β
  • Thalassemia-αβ

Berdasarkan gejala klinis yang ditimbulkan:
  • Thalassemia Minor/ trait / pembawa sifat.
  • Thalassemia Intermedia.
  • Thalassemia Mayor. atau: 
    • Thalassemia Bergantung Transfusi 
    • Thalassemia Tidak Bergantung Transfusi

TANDA DAN GEJALA
  • GEJALA ANEMIA (PUCAT, MALAISE)
  • PEMBESARAN HATI DAN LIMPA
  • PERAWAKAN PENDEK
  • PUBERTAS TERHAMBAT
  • HIPERPIGMENTASI
  • FASIES COOLEY

Bila menemukan tanda dan gejala mengarah ke Thalasemia, segera konsultasikan ke Fasilitas Kesehatan Setempat atau Konsultasikan ke Ahlinya.



Sebelum acara di tutup di adakan sesi diskusi dan tanya jawab.

0 Komentar