Memperingati Hari Dokter Nasional 2024 - Menguatkan Komitmen untuk Masa Depan Kesehatan Indonesia


Hari Dokter Nasional diperingati setiap tanggal 24 Oktober setiap tahunnya. 


Peringatan ini dimulai sejak 1950, seiring terbentuknya Ikatan Dokter Indonesia (IDI), sebagai organisasi profesi kedokteran yang seluruh anggotanya adalah dokter Indonesia. Berdirinya IDI menandai kemerdekaan penuh profesi dokter di tanah air, tanpa lagi keterlibatan dokter asing, khususnya dari Belanda.


Pada usia yang ke-74 tahun ini, Hari Dokter Nasional menjadi refleksi atas dedikasi para dokter dalam menjaga kesehatan masyarakat. Tema tahun ini, “Menguatkan Komitmen, Membangun Masa Depan Kesehatan Indonesia,” mencerminkan semangat untuk terus meningkatkan kualitas layanan kesehatan, serta komitmen para dokter untuk menjaga kemuliaan profesi mereka dalam menghadapi berbagai tantangan kesehatan di masa depan.


RSUD Banyumas berkomitmen untuk mendukung penuh para tenaga medis, khususnya para dokter, dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh dokter yang telah bekerja tanpa lelah demi kesehatan bangsa.


Selamat Hari Dokter Nasional 2024, mari bersama membangun masa depan kesehatan Indonesia yang lebih baik.



0 Komentar