BANYUMAS - Hari ini Selasa (27/04/2021) bertempat di Aula Komite Medis RSUD Banyumas di selenggarakan Kegiatan Penandatanganan Kontrak,sbb.:
1. Kontruksi Pembangunan Gedung Bedah Central terpadu RSUD Banyumas,
2. Jasa Konsultan Pengawas Kegiatan Kontraktual (Penugasan) dan
3. Penandatanganan Pakta Integritas, Pembangunan Gedung IBS terpadu RSUD Banyumas.
Kegiatan kali ini di Hadiri Direktur RSUD Banyumas,PPKom dr Rudi Kristiyanto,Sp.B dan Jajaran Management,Bagian Pengadaan,PPI RS dan tamu undangan dari kejaksaan negeri Banyumas,Polres Banyumas,Dinas Pekerjaan Umum,Dewan Pengawas,serta Pemenang Tender Untuk Pembangunan Gedung adalah dari PT Sinar cerah Sempurna alamat Semarang dan PT Tata Nusa Consultant untuk Management Kontruksi beralamat di Magelang.
Dr. Rudi Kristiyanto,SP.B selaku PPKom pembangunan Gedung Bedah Central terpadu RSUD Banyumas melaporkan kegiatan Perencanaan pembangunan Gedung Bedah Central terpadu RSUD Banyumas dan menyampaikan latar belakang perlunya pembangunan Gedung Bedah Central terpadu di RSUD Banyumas untuk sekarang ini.Untuk perencanaan dan Proses kegiatan serta persyaratan untuk rencana pembangunan gedung ini sudah di mulai sejak tahun 2020 yang lalu,dan melalui proses yang cukup panjang,akhirnya di tahun 2021 ini Pembangunan bedah Central terpadu dengan menggunakan Dana Alokasi Khusus bisa di laksanakan.Semoga Kegiatan pembangunan Gedung Bedah Central terpadu RSUD Banyumas bisa berjalan dengan lancar dan memenuhi harapan kita semuanya.Demikian Kata dr. Rudi Kristiyanto,Sp.B selaku PPKom di akhir laporanya.
Direktur RSUD Banyumas,dr. Dani Esti Novia mengatakan bahwa RSUD Banyumas mendapat Dana Alokasi KHusus sekitar 86 M dengan rincian sekitar 15 M untuk Pengadaan Pembelian Alat Kesehatan dan Sekitar 71 M Untuk Pembangunan Gedung Bedah Central terpadu RSUD Banyumas ini.Kami bersyukur bahwa semua proses kegiatan berjalan lancar sampai dengan hari ini, dan Harapan Kami nanti Kegiatan selanjutnya yaitu proses pembangunan dapat di selesaikan dengan baik,lancar dan Harapanya sesuai dengan harapan kita semua,untuk itu mohon berkenan kepada Ibu Kajari nanti memberikan arahan kepada kami dimana setelah penandatangan kontrak tentunya kami ining kegiatan berjalan baik dan sesuai peraturan ada wejangan dan arahan dari Ibu,demikian pesan yang di sampaikan oleh Direktur RSUD Banyumas di akhir sambutanya.
Kegiatan di lanjutkan dengan penandatangan kontrak antara PPKOm RSUD Banyumas dengan pemenang Tender dari PT Sinar Cerah Sempurna serta PT tata Nusa Consultant,di lanjut Penandatangan Pakta Integritas dari PPKom,Pemenang Tender,Kepala Instalasi IBS,Bagian Penunjnag,Pengadaan,PPI RS,dst.
Setelah Penutupan Penandatangan Kontrak di lanjutkan Rapat Internal Tim yang di Pimpin oleh PPKom Pembangunan Gedung.
0 Komentar